Selama Ramadan Gus Nabil Salurkan 2000 Paket Beras Mbak Puan

Kamis, 05 Mei 2022 15:12 WIB

Penulis:Kusumawati

Editor:Redaksi

IMG-20220505-WA0002.jpg
Penyerahan beras bantuan Mbak Puan untuk masyarakat, melalui Anggota DPR-RI Gus Nabil

SOLO (Soloaja.co) - Muchamad Nabil Haroen, anggota DPR-RI dapil V Jateng kembali membagikan 2000 paket beras Mbak Puan untuk wilayah Solo, Sukoharjo, Boyolali dan Klaten.

"Bantuan beras Mbak Puan masih berlanjut di bulan Ramadan, hingga hari raya ini ada 2000 paket beras yang dibagikan untuk masyarakat dhuafa," kata Gus Nabil, Kamis 5 Mei 2022.

Pembagian beras dari Puan Maharani Ketua DPR-RI, sekaligus pimpinan PDIP ini diharapkan menjadikan semangat kepedulian dan gotong royong Partai PDI Perjuangan, bisa menginspirasi semua elemen agar senantiasa melakukan gerakan "gelem ngopeni".

Terlebih dimasa pandemi ini diharapkan juga  menumbuhkan kebangkitan perekonomian masyarakat.

Beras disalurkan melalui DPC PDIP untuk kemudian di bagikan pada masyarakat umum, Satgas, Petugas Sampah, dan Kelompok Usaha mikro.

Penyerahan bantuan beras Mbak Puan di Solo untuk satgas dan petugas sampah, diterima oleh Ketua DPC PDIP Surakarta FX Hadi Rudyatmo, menjelang hari raya 30 April 2022.

Sebelumnya di bulan Januari-Februari 2022, juga sudah disalurkan beras Mbak Puan, kali ini kembali disalurkan di bulan ramadhan hingga hari raya.