Ditetapkan Status KLB, Ini Gejala Hepatitis Akut Misterius

Kusumawati - Rabu, 04 Mei 2022 10:35 WIB
Ilustrasi demam pada anak. (Ist)

JAKARTA (Soloaja.co) - Badan Kesehatan Dunia WHO secara resmi mengumumkan Hepatitis akut sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB).

Diketahui hepatitis akut misterius tiba-tiba menyerang anak-anak usia bayi - 16 tahun. Sampai saat ini belum diketahui penyebab dari hepatitis yang menyerang anak-anak itu. Namun penyakit ini sudah memakan banyak korban dari berbagai negara.

Sejak ditetapkan sebagai KLB oleh WHO, jumlah laporan kasus ini terus bertambah, dimana tercatat lebih dari 170 kasus dilaporkan oleh lebih dari 12 negara.

Ketua Umum PB IDI, dr Moh. Adib Khumaidi, SpOT meminta agar seluruh Organisasi Profesi Medis dibawah IDI, seluruh dokter dan tenaga Kesehatan yang bertugas di berbagai jenis fasilitas Kesehatan tingkat pertama yakni Puskesmas, Posyandu, Klinik praktek mandiri, serta dokter praktek perorangan, mewaspadai setiap gejala Hepatitis pada anak dan dewasa.

Gejala WHO telah menjelaskan definisi kasus probable hepatitis akut. Anak yang terindikasi terkena penyakit hati tersebut bukan disebabkan virus Hepatitis A-E. Adapun pemeriksaan laboratorium harus menunjukkan peningkatan enzim hati (SGOT/SGPT) lebih besar dari 500 u/L.

Dikutip dari siaran pers dari PB IDI DAN PP IDAI, hepatitis akut yang masih belum diketahui penyebabnya ini memiliki beberapa gejala seperti:

Mual serta muntah, diare, hingga ikterus (kuning di kulit dan mata). Sebanyak 58% pasien juga memiliki gejala berupa tinja berwarna pucat dan 29% mengalami demam.

Ironisnya dari pemeriksaan Laboratorium tidak ditemukan virus Hepatitis A, B, C, D, dan E.

Namun pada beberapa kasus ditemukan SARS-Cov-2 dan/atau Adenovirus.

Oleh karena itu, pemeriksaan pathogen (biologis maupun kimiawi) perlu dilakukan lebih lanjut.

Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menghimbau orangtua menjaga kebersihan anak-anak:

Agar masyarakat tetap tenang dan berhati-hati,

• Agar mencegah infeksi dengan:

• Mencuci tangan

• Meminum air bersih yang matang

• Makan makanan yang bersih dan matang penuh

• Membuang tinja dan atau popok sekali pakai pada tempatnya

• Menggunakan alat makan sendiri-sendiri

• Memakai masker dan menjaga jarak

• Agar mendeteksi secara dini jika menemukan anak-anak dengan gejala-gejala seperti kuning, mual/muntah, diare, nyeri perut, penurunan kesadaran/kejang, lesu, demam tinggi memeriksakan diri ke fasilitas layanan kesehatan terdekat. (*)

Editor: Redaksi

RELATED NEWS