23 Tim Berlaga Babak Kualifikasi Porprov Jateng Cabor Rugby di Sukoharjo

Rabu, 26 November 2025 11:23 WIB

Penulis:Kusumawati

Editor:Redaksi

1001072561.jpg
Wabup Sukoharjo Eko Sapto saat membuka Kejurprov rugby di Stadion Gelora Merdeka Sukoharjo (Soloaja.co )

SUKOHARJO (Soloaja.co) — Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah XVII tahun 2026 untuk cabang olahraga Rugby resmi dibuka Rabu 26 November 2025, di Stadion Gelora Merdeka, Jombor, Sukoharjo. 

Sebanyak 23 tim putra dan putri dari 12 kabupaten/kota di Jawa Tengah memadati lapangan untuk memperebutkan tiket menuju Porprov 2026 yang akan digelar di Semarang Raya.

Wakil Bupati Sukoharjo, yang hadir dalam acara pembukaan, menyampaikan apresiasi atas ditunjuknya Sukoharjo sebagai tuan rumah. Beliau menekankan pentingnya ajang ini sebagai sarana untuk memperkenalkan dan memasyarakatkan olahraga Rugby di Kabupaten Sukoharjo.

"Ini adalah momentum kita untuk mengenal dan memasyarakatkan olahraga ini di Kabupaten Sukoharjo, sehingga menjadi salah satu alternatif untuk bisa menjaring atlet berbakat," ujar Wakil Bupati.

Menurutnya, Rugby merupakan olahraga yang sangat menantang dan cocok untuk anak muda karena menuntut fisik, kecepatan, kekuatan, dan kerjasama tim yang tinggi. Beliau juga menggarisbawahi sisi sportivitas olahraga ini. 

"Di sini benturan fisiknya banyak, tapi tidak ada yang emosi dan sebagainya, sehingga ini cocok untuk anak-anak muda," tambahnya.

Kabupaten Sukoharjo sendiri tidak mau ketinggalan. Tuan rumah berpartisipasi dengan mengirimkan dua tim, putra dan putri, yang akan bertanding di kelas X (Sepuluh) dan nomor 7 (Tujuh) untuk tim putri.

"Kami siap melaksanakan kegiatan ini. KONI Sukoharjo menargetkan atlet kita dari Kabupaten Sukoharjo bisa lolos ke Porprov yang dilaksanakan di Semarang Raya. Kami sudah mempersiapkan lapangan di GOR Bung Karno dan tim sudah latihan beberapa hari. Saya yakin salah satu tim Kabupaten Sukoharjo nanti bisa lolos ke Porprov, mungkin tim putra," kata perwakilan KONI Sukoharjo.

23 Tim Bersaing untuk 4 Tiket Lolos

Pembina Rugby dari Pengprov KONI Jawa Tengah, Imron Nugroho, menjelaskan bahwa 23 tim yang berpartisipasi terbagi dalam dua nomor pertandingan, yaitu X (Sepuluh) dan 7 (Tujuh).
"Kegiatan ini akan mengambil tiket untuk kelolosan di babak tahun depan 2026. Akan diambil empat kelolosan setiap nomor," jelas Imron.

Imron Nugroho juga mengungkapkan perkembangan pesat Rugby di Jawa Tengah. Meskipun tergolong olahraga baru, saat ini sudah 25 dari 35 kabupaten/kota di Jateng yang telah menjadi anggota Pengprov. Ia juga menyoroti potensi atlet Sukoharjo.

"Ada salah satu pemain yang memperkuat PON dan memperoleh medali perunggu. Artinya, memang bibitnya ada. Tinggal bagaimana nanti ke depan ini kita masyarakatkan, kemudian jenjangnya kita buat sehingga bisa mewadahi dan berprestasi," kata Imron, mengutip pernyataan Wakil Bupati.

Pemilihan Sukoharjo sebagai lokasi kualifikasi dinilai strategis. "Sukoharjo sendiri strategis tempatnya, salah satunya dekat di Stasiun, jadi dari Solo ke Sukoharjo sekitar 15 sampai 20 menit. Tempatnya sangat bagus," tutup Imron.
Babak kualifikasi ini akan menjadi penentu bagi para atlet untuk mengamankan posisi mereka di ajang Porprov Jateng 2026.