Libur Isra Miraj, Penumpang Stasiun Solo Balapan Naik 14%

Kusumawati - Jumat, 16 Januari 2026 21:00 WIB
Stasiun Solo Balapan (Soloaja)

SOLO (Soloaja.co) – Memasuki awal libur panjang peringatan Isra Mikraj, Stasiun Solo Balapan mencatatkan lonjakan signifikan. Hingga Jumat (16/1/2026), tercatat sebanyak 10.009 pelanggan menggunakan layanan kereta api, dengan rincian 4.544 penumpang berangkat dan 5.465 penumpang tiba.

Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih, menjelaskan bahwa jumlah ini mengalami kenaikan sebesar 14% dibandingkan rata-rata hari biasa yang hanya berkisar 4.000 penumpang. Secara kumulatif di wilayah Daop 6 Yogyakarta, total penumpang mencapai 46.869 orang, naik 18% dari hari normal.

"Untuk mengakomodasi lonjakan ini, Daop 6 menjalankan 4 KA Tambahan. Tiga di antaranya dilayani di Stasiun Solo Balapan, yaitu KA Batavia, KA Sancaka, dan KA Gajayana Tambahan," ujar Feni, Jumat 16 Januari 2026.

Stasiun tujuan favorit para pelanggan dari Solo antara lain Gambir (Jakarta), Surabaya Gubeng, Bandung, dan Malang. Mengingat angka pesanan tiket masih dinamis, masyarakat diimbau memantau ketersediaan kursi melalui aplikasi Access by KAI atau memanfaatkan fitur Connecting Train jika relasi langsung sudah habis.

Pihak KAI juga mengingatkan masyarakat untuk mengatur waktu keberangkatan dari rumah menuju stasiun lebih awal. Hal ini guna mengantisipasi kepadatan lalu lintas di jalan raya agar tidak tertinggal kereta api.

"Masa liburan berdampak pada kepadatan jalan raya, sehingga kami imbau pelanggan berangkat lebih pagi menuju stasiun agar perjalanan tetap lancar dan tepat waktu," tutup Feni.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS