Pemanasan Liga Santri, Tim Ponpes Roudhotul Jannah Tekuk Persaka Skor 5-1

Kusumawati - Minggu, 12 Juni 2022 21:03 WIB
Pertandingan persahabatan antara tim ponpes Roudhotul Jannah melawan Tim Perseka Karanganyar (Soloaja)

SUKOHARJO (Soloaja.co) - Menjelang Liga Santri Piala KASAD 2022, Tim Liga Santri Kodim 0726/Sukoharjo Ponpes Roudhotul Jannah menggelar pertandingan persahabatan dengan Tim Persaka Karanganyar.

Dalam laga yang digelar di Lapangan Ngijo Karanganyar, Minggu 12 Juni 2022, dimenangkan Ponpes Raudhatul Jannah dengan skor 5 - 1.

Pantauan dilapangan, sistem pertandingan berlangsung dalam dua dengan waktu 2×40 menit, berlangsung sangat seru dan terbuka, kedua tim saling jual beli serangan.

Pada menit ke 15 Tim Liga Santri Kodim 0726/Sukoharjo Ponpes Roudhotul Jannah mendapatkan gol yang telah di nantikan dari Ilham.

Selanjutnya Tim Persaka Karanganyar meningkatkan intensitas penyerangan, dan akhirnya pada menit ke 20 Tim Persaka Karanganyar dapat membalas gol, skor imbang berubah 1-1.

Selang beberpa menit tepatnya pada menit ke 31 kembali tercipta gol dari Reza, membuat Raudhatul Jannah unggul 2-1 sampai turun minum.

Babak kedua permainan tim besutan Kodim 0726/Sukoharjo makin menggila, hingga menambah 3 gol lagi, dan menang talak dengan gol 5-1.

Usai pertandingan, Serka Parno anggota Kodim 0726/Sukaharjo yang mendampingi Tim Liga mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam pertandingan pemanasan untuk menghadapi pertandingan liga santri yang akan bergulir sebentar lagi.

"Tim ini yang akan mewakili Kodim 0726/Sukoharjo dalam perhelatan Liga Santri Piala Kasad tahun 2022 kami meninta doa restu kepada seluruh warga Sukoharjo semoga Tim ini menjadi juara dalam gelaran liga santri dan membawa nama Sukoharjo di kancah persepakbolaan tanah air," tandas Serka Parno.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS