Keren ! Posisi UNS Melesat Pada QS Asia Bertengger di Peringkat 221
SOLO (Soloaja.co) - Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta mencatatkan prestasi gemilang pada QS Asia Rankings 2025, pada pengumuman 6 November 2024 kemarin, UNS menempati peringkat 221 Asia dan 55 Asia Tenggara.
Peringkat tersebut naik signifikan dari sebelumnya ada di peringkat 301 QS Asia Rankings 2024, yang artinya peringkat UNS naik 80 posisi. Demikian juga di level Asia Tenggara, juga meningkat pesat dimana di tahun sebelumnya berada di peringkat 62 menjadi peringkat 55.
- Pengurangan Kantor BRI, AgenBRILink Diperkuat untuk Meningkatkan Sharing Economy
- BEI Gandeng SRO Gelar CMSE 2024, Gaungkan #AkuInvestorSaham
Rektor UNS Prof. Hartono mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian ini dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh sivitas akademika yang telah bekerja keras dalam memajukan prestasi UNS.
“Indikator yang meningkat signifikan untuk UNS diantaranya adalah reputasi akademik, pertukaran mahasiswa, dan reputasi dari pengguna lulusan,” terang Prof. Hartono, Jumat 8 November 2024.
QS Asia Rankings merupakan pemeringkatan di level Asia dari Quacquarelli Symonds (QS), lembaga pemeringkatan perguruan tinggi yang berbasis di UK. Pada edisi kali ini, ada 984 perguruan tinggi di Asia yang masuk dalam QS Asia Rankings 2025 termasuk di dalamnya ada 73 perguruan tinggi dari Indonesia yang masuk dalam edisi kali ini.
- Dukung Inovasi Blockchain, IDCloudHost Hadir di Local Government Blockchain Forum & Festival 2024
- Tingkatkan Potensi UMKM ke Pasar Ekspor, BRI Peduli Adakan Program Pelatihan Ekspor
Indikator yang digunakan dalam QS Asia Rankings 2025 terdiri dari reputasi akademik (30%), sitasi per paper (10%), paper per dosen (5%), reputasi dari pengguna lulusan (20%), rasio dosen dan mahasiswa (10%), proporsi dosen dengan pendidikan doktor (5%), jaringan riset internasional (10%), mahasiswa pertukaran _inbound_ (2,5%), mahasiswa pertukaran _outbound_ (2,5%), rasio mahasiswa internasional (2,5%), dan rasio dosen internasional (2,5%).
“Kami mentargetkan, UNS minimal bisa masuk dalam top 200 Asia di tahun depan,” harap Prof Hartono.