Grand Opening Uhud Tour Cabang Solo, Layanan Ibadah Umroh Nyaman Bersama Ustadz Khalid Basalamah
SOLO (Soloaja.co) – UHUD Tour by PT Zahra Oto Mandiri resmi membuka cabang ke 5 di kota Solo, yang diresmikan langsung oleh owner Ustadz Khalid Basalamah, Minggu, 16 Februari 2025.
Sebagai salah satu penyedia layanan perjalanan Umrah dan Haji terkemuka di Indonesia, Uhud Tour terus berkomitmen untuk memperluas akses dan kemudahan bagi jamaah di seluruh Indonesia.
- Dibina oleh BRI, Ethnic Gendhis Ubah Batik Jadi Fashion Kekinian
- Korlantas Perkuat Koordinasi Pastikan Mudik Lebaran Lancar
"Ini cabang ke 5, Kantor pusat kami berada di Jakarta, Condet, dengan cabang-cabang yang telah hadir di Surabaya, Makassar dan Padang, serta kini hadir di Solo untuk melayani jamaah di Jawa Tengah dan sekitarnya." ungkap Ustadz Khalid Basalamah, usai peresmian di Alila Hotel Solo, Minggu 16 Februari 2025.
Ustadz Khalid Basalamah menekankan Uhud Tour lebih mengutamakan jaminan kualitas layanan dan kenyamanan selama beribadah.
"Kami mengedepankan kualitas fasilitas beribadah, didampingi ahli dibidangnya dan mengutamakan kenyamanan. Misalnya saat kita sebar flyer yang mencantumkan nama hotel maka hotel tersebut sudah kita bayar lunas, jadi ada jaminan fasilitas yang diterima jemaah. termasuk bus, koper dan ihrom yang berkualitas," imbuh Ustaz Khalid, didampingi General Manager Uhud Tour, Ustadz Rachmat Parenrengi dan pimpinan Uhud Tour cabang Solo dr Kresno Condro Aji.
- BRI Buktikan Keberpihakan pada UMKM Bisa Jaga Performa Perusahaan
- PHK Massal Menghantui di Tengah Pemangkasan Anggaran
Uhud Tour dikenal dengan layanan premium dan berkualitas tinggi otomatis harga yang lebih tinggi dari biro lainnya, namun ternyata ada tiga pilihan paket, mulai dari paket Bronze, Gold dan Platinum. Mulai harga Rp 32 juta dengan selisih paket antara Rp 7 hingga 10 juta.
dr Kresno Condro Aji, optimis bisa memberikan layanan terbaik para jemaah umroh yang ada di Solo hingga jangkauan Jawa Tengah.
"Jemaah tidak perlu jauh ke Jakarta untuk mendapat layanan umroh bersama Uhud Tour. kami siap memberi fasilitas terbaik umroh bersama Ustad Khalid Basalamah." ungkapnya.

Pihaknya optimis pasar Solo akan bagus diketahui dari banyak permintaan dan keinginan masyarakat bisa mendapatkan layanan premium saat umroh, dan juga banyak jemaah asal Solo sudah mengenal dan memilih Uhud Tour meskipun harus ke Jakarta.
- Workshop Literasi Digital Pemuda Solo Raya: Membentuk Generasi Muda yang Kritis, Bijak, dan Berdaya dalam Era Disinformasi
- Awas ! Misinformasi Bisa Berperan Membentuk Opini Publik Yang Menyesatkan
Walikota Solo Teguh Prakosa yang hadir dalam peresmian tersebut mengapresiasi hadirnya Biro umroh atau Tour yang berkualitas, seperti Uhud Tour.
"Solo punya Embarkasi dan Bandara dengan jalur penerbangan ke Jeddah, manfaatkan ini untuk memberikan layanan yang optimal. yang menjadi harapan kami, tidak hanya paket umroh warga menengah ke atas, ayo bikin paket yang bisa dijangkau kalangan menengah kebawah yang ingin umroh, murah tapi tetap nyaman." imbuh Walikota Teguh.
Melalui jaringan layanan yang luas, Uhud Tour berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan, memastikan kenyamanan, serta memberikan pengalaman perjalanan ibadah yang lebih baik.