Cabor Petanque Sumbang Emas Pertama Sragen di Ajang Porprov Ke - XVI di Jepara
SRAGEN (Soloaja.co) - Cabang olah raga Petanque mempersembahkan medali emas pertama Kabupaten Sragen di ajang Porprov Ke-XVI. Emas pertama dipersembahkan dari Cabor Petanque kelas Triple Mi, dari tiga atlet yakni Fitria Devi Ramadhani, Setyo Aji Gustomo dan Sekty Sejati Idayatullah.
"Kami merasa lega berhasil pecah telur emas pertama untuk Sragen. Semoga Cabor lainnya juga mendapat emas," tutur Soebono, Ketua KONI Sragen, Minggu 6 Agustus 2023.
- SD Muh PK Kottabarat Siapkan 23 Ekskul di Tahun Ajaran Baru
- Aturan Baru, Praktek Ujian SIM Tidak Lagi Pakai Zig- Zag
- Pembiayaan ESG Tembus Rp 242 Triliun di Semester I-2023, Bank Mandiri Pacu Bisnis Berkelanjutan
Selain meraih medali emas, atlet Petanque Shooting Woman atas nama Christin Mayangsari juga berhasil meraih perunggu. Cabor Petanque juga masih diharapkan bisa mendulang emas. Tidak hanya itu, atlet menembak, dan panahan juga diharapkan mendulang emas.
"Masih ada enam kelas menembak yang belum dilaksanakan, semoga dapat tambahan emas," tutur Ketua Perbakin Sragen Gunawan Prasetya.
Atlet menembak berlaga di Lapangan Tembak Batalyon Infanteri 410 Alugoro Blora.
- Apel Sarana Prasarana dan Latihan Dalmas, Kapolres Sukoharjo Pastikan Siaga Jelang Pemilu 2024
- Ketoprak Dhendha Lungid, Kisah Cinta Prajurit Soreng yang Terhalang Sistem Politik
- 26 Artis Dengan 2 Panggung Siap Tampil Dalam IIMS Motobike Show and Music di De Tjolomadoe, Cek Promo Tiketnya
Hasil sementara atlet menembak mempersembahkan 3 perak, di kelas 10 m Air Rifle Women Individu atas nama Anis Hylmi Iantari, 10 m Air Rifle Team Women Anis Hylmi Iantari dan Caecilia Sekar Maharani serta kelas 10 m Air Rifle Man Individu Richard Gasita.
Sebelumnya Jumarti dan Rahmad Jordi Permana atlet Tarung Drajat berhasil mempersembahkan medali perak. Atlet Tarung Drajat kelas Seni Gerak Judas tarung beregu tiga putra dan tiga putri. Seni gerak putri beregu, tarung bebas putri dan tarung bebas putra total meraih empat medali perunggu.
Ketua Kontingen Porprov Untung Darmadi mengatakan hasil perolehan sementara Kabupaten Sragen 1 emas, 5 perak dan 6 perunggu.