Aoma Record Launching 'Jangan Coba Coba' Vita Alvia

Kusumawati - Selasa, 01 November 2022 11:02 WIB
Aoma Record launching Single lagu 'Jangan Coba Coba'Vita Alvia karya Party Susilo (soloaja/istimewa)

SOLO (Soloaja.co) - Aoma Record menggandeng pencipta lagu Party Susilo, resmi melaunching single ‘Jangan Coba Coba’, secara online melalui Chanel YouTube Aoma Record Official pada Jumat 28 Oktober 2022, pukul 15.00 WIB.

Single lagu Jangan Coba-coba merupakan bikinan perwira TNI AU yang masih aktif menjabat yakni Susilo Utomo bersama sang istri, Suparti. Nama keduanya dikolaborasikan menjadi Party Susilo sebagai penulis lagu.

Pada single ini, Party Susilo menggandeng penyanyi asal Banyuwangi, Vita Alvia, yang sebelumnya tenar sebagai pelantun lagu ‘Jaran Goyang’.

Sebelumnya mereka telah melakukan pengambilan gambar untuk klip video lagu itu di The Heritage Palace, Gembongan, Kartasura, Sukoharjo beberapa waktu lalu.

Direktur Utama PT Aoma Record Indonesia, Vino menunjukkan antusiasnya dengan peluncuran single karya Party Susilo yang bukan dari kalangan seniman. Ia berharap dengan munculnya satu karya dari sosok di luar dunia seni dapat menginspirasi dan memotivasi masyarakat Indonesia untuk melakukan hal yang sama.

“Kami mengapresiasi pak Susilo yang seorang petinggi TNI dan bu Party, yang disibukkan dalam aktivitas negara tapi juga mampu berkarya seni. Saat ini karya Party Susilo telah terakomodir di PT Aoma Record dan Ibu Party Susilo telah masuk dalam jajaran komisaris PT Aoma Record seperti Anton Obama,” terang Vino saat dijumpai di Purbayan, Baki, Sukoharjo, Jumat.

Ditambahkan Vino, launching single Jangan coba coba secara resmi juga menyiarkan lagu tersebut ke sejumlah platform music, seperti spotifi, tiktok, juke dan lainnya.

“Selain secara online, kami juga sudah menyiapkan Vita Alvia manggung secara langsung di hadapan masyarakat,” jelas Vino.

Kesempatan yang sama, Anton Obama, Pencipta lagu Sayang 2 yang dibawakan Via Vallen sekaligus Komisaris PT Aoma Record Indonesia, mengatakan pihaknya optimis music dangdut masih digemari.

“Aoma Record selain menjadi publisher dan label PT Aoma juga telah memiliki pencipta lagu sendiri. Tetapi tidak semua lagu harus ciptaan saya atau Party Susilo. Juga bisa cover lagu. Jika artis membawakan lagu dari pencipta lagu lain kami selalu berupaya meminta izin.” Kata Anton Obama.

Sebagai sebuah perusahaan recording, pihaknya harus berupaya menciptakan konten secara berkelanjutan. Meskipun beberapa konten tak selalu dikemas dalam kegiatan besar. Sebab, terkadang mereka juga mengemas kegiatan kesenian yang sederhana.

“Faktor luck itu ada tetapi kalau penggarapan serius sesuai standar label nasional pasti akan dipertimbangkan hasil karayanya. Karena sebuah lagu itu misterius, seni itu sangat misteri. Setiap orang dengan materi yang sama terkadang penyampaiannya berbeda-beda,” terang Anton Obama.

Sementara itu, Party Susilo saat dihubugi melalui video call berharap lagu tersebut bisa mendapat tempat dihati masyarakat. Ke depan pihaknya telah mempersiapkan beberapa lagu lain dengan genre Pop Indonesia dan Pop Jawa.

“Saya sudah membuat enam lagu Pop Jawa atau Jawa Koplo, sementara ini masih saya edit dan kulik kembali. Tetapi tiga lagu sudah saya pastikan siap diproduksi.” jelas Party.

Party Susilo juga mengatakan telah memiliki beberapa nama penyanyi yang akan digaet dalam projek berikutnya. Di antaranya Hana Monina, Yeni Inka, Defarina Indra dan banyak artis lainnya.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS