Selamat Tinggal Siaran TV Analog : Indonesia Siap ASO
SEMARANG (Soloaja.co) – Tim Edukasi dan Komunikasi Publik Analog Switch Off Kementerian Komunikasi dan informatika (Kominfo) menggelar event ERA BARU TV DIGITAL, SELAMAT TINGGAL SIARAN TV ANALOG : INDONESIA SIAP ASO, di Car Free Day Simpang Lima Semarang, Minggu, 30 Oktober 2022.
Aksi sosialisasi Informasi terkaitmigrasi TV digitalharus disebarluaskan kepada masyarakat, untuk mengawal ASO agar berhasil paling lambat 2 November 2022.
- Polres Sukoharjo Bongkar Pabrik Uang Palsu, Amankan Lima Pelaku Sita 8.354 lembar Upal
- Apel Siaga Badan Karantina, Optimalisasi Fungsi di Perbatasan Merauke
“Urgensi pelaksanaan agenda sosialisasi ini diharapkan mampu membangun pemahaman, kesadaran, dan partisipasi publik bagi seluruh masyarakat, khususnya di wilayahperbatasan. Diharapkan strategi dan kebijakan migrasi dari teknologi analog menuju digitaldi sektor pertelevisian dapat memberikan sumbangsih konkret terhadap kemajuan bangsa Indonesia.” Kata Direktur Pengelolaan Media, Direktorat Jenderal IKP, Kemkominfo: Nursodik Gunarjo,S.sos, Msi
Sesuai amanat Undang-Undang Cipta Kerja pasal 60A, ASO sudah ditargetkan harus diakhiri 2 November 2022. Tersisa waktu tidak banyak lagi dan perlu dilakukan Sosialisasi secara lebih masif kepada masyarakat di semua lapisan agar hajatan besar untuk Bangsa Indonesia ini bisa terlaksana dengan baik sehingga banyak manfaat bisa kita rasakan bersama.
- 1.200 Pelari Ikut Sukseskan Ajang IFG Labuan Bajo Marathon 2022 di Nusa Tenggara Timur
- Klaster Desa Devisa Kopi, Upaya LPEI Dorong Ekspor Kopi Nasional
Selanjutnya Nursodik mengimbau agar seluruh pihak yang berkepentingan dan masyarakat terus berkolaborasi menyukseskan ASO.
“Agar layanan penyiaran digital bagi masyarakat lebih berkualitas dan bervariasi guna mewujudkan Indonesia Terkoneksi: Makin Digital, Makin Maju.” Ungkap Nursodik.
Ketua KPID Jawa Tengah Muhammad Aulia Assyahiddin, SS, yang turut serta hadir dalam program sosialisasi tersebut juga menyampaikan dengan komitmen bersama pada penggunaan TV Digital dapat mempermudah pengawasan dalam segi siaran yang disuguhkan kepada masyarakat.
Analog Switch Off tidak akan mundur dan disiapkan langkah akselerasi penyaluran STB baik subsidi maupun mandiri.