Open House Natal, FX Rudi : 'Bagi Saya Setiap Tahun Natal Selalu Bermakna, Kali ini Berharap Bisa Menyatukan Indonesia'

Senin, 25 Desember 2023 15:33 WIB

Penulis:Kusumawati

Editor:Redaksi

IMG-20231225-WA0026.jpg
Open House Natal, FX Rudi : 'Bagi Saya Setiap Tahun Natal Selalu Bermakna, Kali ini Berharap Bisa Menyatukan Indonesia' (Soloaja.co)

SOLO (Soloaja.co) - Momen natal menjadi ajang bertemu berbagi keceriaan bersama. Saling bersilaturahmi dalam kebahagiaan. Hal itu yang selalu dilakukan FX Hadi Rdyatmo sejak masih menjabat Walikota Surakarta hingga saat ini. Dengan menggelar tradisi open house natal, setiap tanggal 25 Desember 2023.

Sejak pensiun dari Walikota, open house digelar di kediaman pribadinya di Pucangsawit, Jebres, Solo. Terlebih di lingkungan kediamannya cukup luas, dekat dengan pendopo.

Hidangan yang tersaji pun aneka jenis masakan, seperti prasmanan dari katering, soto, bakso, nasi liwet, tengkleng, aneka Snack, es dan banyak lagi.

"Kumpul dulur kumpul warga, sukacita bersama dihari natal. Kita tidak mempersiapkan apa apa. Kebetulan ada hidangan ya dimakan bersama," kata Rudi, dengan ramah menyambut dan berbincang dengan seluruh warga yang hadir. 

Tidak hanya keluarga dan umat kristiani saja yang hadir. Sejumlah tokoh berbeda keyakinan pun hadir memberikan ucapan selamat natal atau sekedar bersilaturahmi dengan pak Rudi dan keluarga. 

"Bagi saya Natal selalu bermakna dan menjadikan semangat dalam mengarungi kehidupan saya sehari hari," ungkapnya.

Sejumlah tokoh nampak hadir mengucapkan selamat, diantaranya Mantan Wakil Walikota Surakarta Ahmad Purnomo, Ketua Kadin Surakarta Ferry S. Indrianto, Pengusaha Gareng S. Haryanto, tokoh politik di Solo, dan masih banyak lagi.

FX Rudi mengatakan Natal kali ini bisa menyatukan bangsa Indonesia, terlebih saat ini memasuki tahun politik.

"Pesan kami pada warga agar menjaga kerukunan apalagi masuk tahun politik. Siapapun yang jadi pemimpin harus saling menghormati." Pungkas Rudi.