PT KAI
Jumat, 09 Januari 2026 05:37 WIB
Penulis:Kusumawati
Editor:Redaksi

SOLO (Soloaja.co) – Sebanyak 7.000 umat Nasrani memadati Balai Kota Solo untuk menghadiri puncak Perayaan Natal Bersama Kota Solo pada Kamis malam (8/1/2026). Acara ini menandai penutupan rangkaian perayaan Natal dan Tahun Baru yang berlangsung sejak 4 Desember 2025.
Perayaan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Wali Kota Solo Respati Ardi, Wakil Wali Kota Astrid Widayani, Ketua DPRD Budi Prasetyo, mantan Wali Kota FX Hadi Rudyatmo, serta KGPAA Mangkunegara X.
Pesan 'Spirit of Goodness' dari Keluarga
Dalam sambutannya, Wali Kota Solo Respati Ardi menekankan bahwa Natal harus menjadi momentum untuk menumbuhkan nilai kebaikan (Spirit of Goodness) yang berawal dari keluarga.
"Tema Natal tahun ini 'Allah Hadir untuk Menyelamatkan Keluarga' mengandung pesan mendalam. Dari keluarga yang saling mengasihi, menghormati, dan menguatkan, akan lahir lingkungan yang rukun, masyarakat yang peduli, serta kota yang damai," jelas Respati.
Ia menegaskan, semangat mengasihi dan menguatkan sangat diperlukan untuk menjaga kebhinekaan di Kota Solo. Wali Kota mengingatkan bahwa Solo adalah rumah bersama bagi masyarakat yang majemuk. Ia juga mengajak warga meningkatkan kepedulian sosial dan meminta anak muda aktif di tempat ibadah agar situasi kondusif tetap terjaga, mencegah terulangnya kerusuhan seperti Agustus lalu.
Solo Kota Toleransi Terbaik Nasional
Respati juga menyoroti pengakuan atas kerukunan umat beragama di Solo. Pemkot Solo diketahui meraih Peringkat II Nasional Kinerja Terbaik dalam Harmony Award 2025 dari Kementerian Agama.
"Kami meyakini nilai-nilai kebaikan, kasih, dan kepedulian terhadap sesama merupakan ajaran universal yang diajarkan oleh setiap agama," ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Natal Bersama 2025, Wiryawan Arya, menyampaikan terima kasih kepada Pemkot Solo yang telah memberikan ruang bagi umat Nasrani untuk merayakan Natal dengan aman dan nyaman di Balai Kota.
Puncak perayaan ini dimeriahkan oleh pembicara Ps. Nita Setiawan dan artis Jason Irwan, serta diisi dengan kegiatan sosial penyerahan kacamata gratis, penyalaan lilin perayaan Natal dan Puji-pujian.
Bagikan