REI EXPO 2024 di Paragon Mall, Wawali Teguh : Bentuk Sinergi Fasilitasi Masyarakat Miliki Rumah

Kusumawati - Minggu, 19 Mei 2024 11:31 WIB
Wawali Solo Teguh Prakosa bersama REI Jateng dan REI Solo membuka REI EXPO 2023 di Solo Paragon Mall. (Soloaja.co)

SOLO (Soloaja.co) - Wakil Walikota Solo Teguh Prakosa resmi membuka pameran properti terbesar yang diselenggarakan oleh Real Estate Indonesia (REI) Komisariat Solo Raya, bertajuk REI-EXPO 2024 di Solo Paragon Mall, Sabtu 18 Mei 2024.

Dalam sambutannya, Teguh Prakosa mengapresiasi pameran REI EXPO yang digelar rutin setiap tahunnya. Kali ini digelar di Solo Paragon Mall pada tanggal 18-26 Mei 2024.

"Kami apresiasi, ini bentuk fasilitas dari REI pada masyarakat dalam memiliki rumah. Apalagi kota solo sudah tidak ada lahan untuk perumahan dengan berkolaborasi dengan wilayah lain memberikan fasilitas yang baik," ungkapnya.

Disampaikan Ketua REI Komisariat Solo Raya, Oma Nuryanto, dalam pameran itu pihaknya mematok target transaksi penjualan sebesar Rp 100 miliar.

"44 stand itu berasal dari 19 developer atau pengembang, perbankan, dan supplier bahan bangunan di Solo Raya. Mereka ikut berpartisipasi dalam pameran," kata Oma.

Selama pameran properti, lanjutnya, ada promo menarik bagi masyarakat yang tengah mencari hunian yang nyaman dan aman.

Juga ada kegiatan yang bisa diikuti masyarakat seperti talk show properti, lomba mewarnai untuk anak, fashion show, dan senam sehat dengan hadiah utama peralatan elektronik.

“Booking fee di tempat langsung kami beri hadiah. Dan free PPN untuk pengembang rumah komersial hingga Juni,” jelasnya.

Oma berharap melalui pameran ini masyarakat dapat mengakses informasi mengenai perumahan, termasuk info fasilitas lainnya seperti bahan bangunan, jasa gambar maupun pembiayaan dari perbankan.

"Tidak hanya properti dari kota Solo tapi juga kota lain yang ikut dalam pameran ini, diantaranya jogjakarta dan Semarang. Mulai rumah minimalis hingga rumah mewah." Imbuhnya.

Selain sebagai program rutin tahunan, REI EXPO juga mendukung perhelatan Solo Great Sale 2024.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS