Telkomsel Hadir Perdana di Desa Singorojo Kendal, Sinyal Baru Harapan Baru

Kusumawati - Rabu, 27 November 2024 18:56 WIB
Telkomsel Hadir Perdana di Desa Singorojo Kendal (Telkomsel )

KENDAL (Soloaja.co) – Telkomsel memberikan harapan baru bagi warga desa Singorejo Kendal, setelah resmi mengoperasikan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) di lokasi tersebut. Kehadiran BTS ini menjadi langkah konkret Telkomsel untuk memperluas jangkauan dan meningkatkan kualitas layanan telekomunikasi hingga ke pelosok negeri.

Pembangunan BTS di Desa Singorojo berawal dari kunjungan manajemen Telkomsel pada Agustus lalu saat menghadiri Dieng Culture Festival. Dalam perjalanan menuju Semarang melalui jalur alternatif Boja-Kendal, tim Telkomsel singgah di warung “Mbak Giok” di Desa Singorojo dan menyadari wilayah tersebut belum terjangkau sinyal Telkomsel karena kontur alamnya yang berbukit.

"Melihat langsung kebutuhan masyarakat di Desa Singorojo mendorong kami untuk segera memberikan solusi. Dengan hadirnya BTS Telkomsel, masyarakat kini dapat menikmati layanan telekomunikasi yang lebih baik untuk menunjang aktivitas sehari-hari," ujar Adi Wibowo, GM Region Network Operation & Productivity Jawa Tengah & DIY.

Kepala Desa Singorojo, Hadi Prayitno, menyampaikan apresiasinya atas langkah Telkomsel. "Kami sangat berterima kasih kepada Telkomsel. Kehadiran sinyal ini akan membantu masyarakat dalam berkomunikasi, mengembangkan usaha kecil, dan mendapatkan informasi lebih mudah," ucapnya.

Manfaat kehadiran sinyal juga dirasakan langsung oleh warga, salah satunya Giok Aryani. "Sebelumnya, kami harus keluar rumah atau mencari tempat lebih tinggi untuk mendapat sinyal. Sekarang, dengan sinyal Telkomsel, kami bisa langsung berkomunikasi dari rumah. Terima kasih, Telkomsel!"

Telkomsel berharap infrastruktur ini dapat meningkatkan produktivitas masyarakat Desa Singorojo sekaligus membuka akses lebih luas ke layanan digital. Ke depan, Telkomsel berkomitmen terus memperluas jaringan di berbagai wilayah demi mendukung transformasi digital di Indonesia.

Editor: Redaksi
Tags BTS Telkomsel Bagikan

RELATED NEWS