Sambut Nataru, PLN Sukoharjo Nyalakan Listrik RS Asa Bunda

Kusumawati - Selasa, 30 Desember 2025 18:33 WIB
Penyalaan pelanggan RS Asa Bunda oleh PLN UP3 Sukoharjo (Soloaja)

SUKOHARJO (Soloaja.co) – Menutup tahun 2025 dengan komitmen melayani sepenuh hati, PT PLN (Persero) UP3 Sukoharjo bersama ULP Grogol dan Tim PDKB sukses merealisasikan penyambungan pasang baru untuk sektor kesehatan.

Layanan ini diberikan kepada PT Asa Meditama (Rumah Sakit Asa Bunda) di Sukoharjo dengan daya besar 365 kVA pada Selasa (30/12/2025).

Asistan Manager Niaga dan Pelayanan Pelanggan PLN UP3 Sukoharjo, Alfuad Ramadhian, menjelaskan bahwa penyalaan ini menjadi penutup penyalaan daya besar PLN UP3 Sukoharjo di tahun 2025.

"Hari ini kami lakukan penyalaan untuk pembangunan Rumah Sakit Asa Bunda di Sukoharjo. Harapan kami, PLN selalu bisa memberikan yang terbaik untuk pelanggan, terutama yang membutuhkan dukungan listrik yang handal untuk pelayanan kesehatan masyarakat," ujar Alfuad.

Penyambungan dilakukan dengan metode Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB), memastikan proses pasang baru berlangsung tanpa padam sehingga tidak mengganggu pasokan listrik di area sekitar.

Pihak pelanggan, diwakili oleh Rahmanu, mengapresiasi kecepatan dan profesionalisme PLN. "Terima kasih PLN Sukoharjo atas tanggapan dan respon pelayanannya yang sangat cepat untuk permohonan pasang baru kami," ungkap Rahmanu.

Alfuad menambahkan bahwa hingga akhir Desember 2025, sebanyak 25 perusahaan telah bergabung sebagai pelanggan PLN dengan total daya baru yang tersambung mencapai 21.879 kVA.

PLN UP3 Sukoharjo dan ULP Grogol menegaskan kesiapan mereka untuk terus melayani kebutuhan listrik pelaku industri serta meningkatkan keandalan pasokan bagi seluruh pelanggan di wilayah Sukoharjo.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS