Sambut Dies Natalis ke-41 HIMADI Unisri Gelar SRIPA 2021

Kusumawati - Kamis, 03 Juni 2021 06:12 WIB
Sripa #3 Unisri Surakarta tahun 2021 (foto:istimewa) undefined

SOLO (Soloaja.co) - Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Negara (HIMADI) FISIP Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta, mengelenggarakan Slamet Riyadi Conference On Public Administration (SRIPA) 2021.

Kegiatan SRIPA ke 3 tahun ini mengangkat tema “Reformasi Kebijakan Publik di Masa Pandemi Covid 19”. Rangkaian kegiatan meliputi call of paper berupa lomba karya tulis ilmiah dan webinar nasional.

Rois Al Afif Al Hafidz selaku ketua pelaksana mengungkapkan tujuan SRIPA dalam rangka meningkatkan kemampuan kognitif dan apresiasi ide-ide kritis yang dituangkan dalam bentuk karya tulis ilmiah sebagai wujud responsif di masa pandemi covid 19. Output pemikiran tersebut nantinya diharapkan sebagai kontribusi bermanfaat bagi masyarakat luas.

Kegiatan call of paper dimulai bulan Maret dan berakhir bulan Mei 2021. Partisipan call of paper terdiri dari 6 tim kategori dosen dan umum serta 3 tim kategori mahasiswa.

"Tim yang meraih best paper kategori dosen atau umum adalah Bambang Agus Diana dan Benny Sigiro dari Universitas Terbuka dengan karya tulis ilmiah berjudul Optimalisasi E-Government dalam Pelayanan Publik di Era Pandemi Covid 19. Best paper kategori mahasiswa
diraih tim Muhammad Rofi’ud Muta’al dan Aprilia Setyowati dari Unisri dengan karya ilmiah berjudul 'Strategi Collaborative Governance pada Pembangunan
Daerah dalam Rangka Resiliensi di Masa Pandemi Covid-19'," ungkapnya.

Puncak kegiatan SRIPA 2021 yaitu Webinar Nasional dilaksanakan, Sabtu (29/5-2021) melalui media zoom meeting. Drs. Joko Suranto, M.Si selaku Ketua Program Studi Ilmu Administrasi Negara FISIP UNISRI Surakarta memberikan sambutan, kemudian kegiatan dibuka oleh Rektor Prof. Dr. Ir. Sutardi, M.App.Sc.

Webinar Nasional SRIPA 2021 menghadirkan tiga narasumber, Muhammad Rofi’ud Muta’al selaku Ketua HIMADI Himpunan sekaligus Mahasiswa Berprestasi Unisri tahun 2021, Dr. Winarti, M.Si akademisi kebijakan publik Unisri dan H. Ganjar Pranowo, S.H, M.IP Gubernur Provinsi Jawa Tengah yang diwakili Dr. Yulianto Prabowo, M.Kes selaku Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah.

Webinar Nasional SRIPA 2021 disambut antusias partisipan sejumlah 190 orang dari kalangan masyarakat umum, mahasiswa dan akademisi, membahas pentingnya esensi peran aktif seluruh komponen bangsa baik dari masyarakat, pihak swasta dan pemerintah saling bersinergi mensukseskan kebijakan penanganan pandemi covid 19 seperti program vaksinasi, strategi pemulihan ekonomi, sikap adaptif untuk cepat merespon perubahan secara komprehensif berkesinambungan.

RELATED NEWS