Kembangkan Media Jejaring dan Entrepreneur, KMB Resmikan Kantor Pusat di Solo
SOLO (Soloaja.co) - Geliat Solo sebagai kota bisnis menarik Konten Media Berjejaring (KMB) yang menaungi 22 portal media siber yang tersebar di seluruh Indonesia, mendirikan kantor baru yang berpusat di Solo, Jawa Tengah.
Kun Wahyu Winasis selaku pendiri, CEO KMB menyampaikan peresmian kantor operasional pusat di Kota Solo.
"Teman-teman patner KMB dari Medan sampai Flores, dari Manado hingga Pacitan, Alhamdulillah hari ini kita akan melakukan doa bersama sebagai bentuk rasa syukur atas hadirnya kantor pusat operasional KMB yang kita putuskan di Kota Solo," ucap Kun, saat meresmikan kantor pusat Jumat 8 Oktober 2021.
Kun Wahyu mengungkapkan, memasuki yang baru menginjak satu tahun ini, pihaknya harus selalu bersyukur telah diberikan kesehatan, kemudahan, kenikmatan dan kerjasama yang semakin erat diantara patner KMB semua.
"Kita juga bersyukur bahwa readership di portal KMB juga terus menunjukkan traffic yang meningkat," sambungnya.
Berdasar data year to date (ytd) dari google analytic mencatat ada lebih dari 4,4 juta viewers di seluruh jaringan KMB. Sementara readership, harian hampir menyentuh angka 100 ribu.
"Bagi kami, ini menjadi sesuatu yang luarbiasa. Dari sebelumnya tidak pernah ada, lewat totalitas, kerja keras dan inisiatif yang tiada henti, kita mampu membuktikan bahwa karya yang kita hasilkan juga diminati dan dibaca jutaan orang," katanya penuh optimis.
Kehadiran KMB juga semakin luas dengan bertambahnya 4 jaringan baru yakni LifeBengkulu.com (Bengkulu), Jatengaja.com (Semarang), pesanmakan.com (Jakarta) dan eduwara.com (portalpendidikan) berbasis di Yogyakarta.
"Media berjejaring dibawah KMB saat ini 22 media dan rencana tahun ini kita akan tambah lagi 3 portal hingga total nantinya ada 25 portal," imbuh Kun Wahyu.
Sesuai komitmen di awal, maka media dibawah KMB adalah sebuah kolaborasi bisnis (entrepreneurship) dengan kepemilikan bersama partner-partner di daerah.
"Kami minta tolong dan mengajak teman-teman semua untuk terus meningkatkan kualitas, produktivitas dan kolaborasi diantara jejaring. perbanyak berita-berita lokal agar value setiap portal terus meningkat," pesannya.
Kemajuan yang diraih para patner semua sepenuhnya akan menjadi hak teman-teman. Dan kemajuan hanya bisa diperjuangkan, tidak mungkin datang secara instan.
Tidak ada yang mustahil. karena itu, pihaknya sudah bisa membuktikan dan melangkah semakin baik sampai hari ini.
"Kita Bangun Optimisme, kita lahirkan entrepreneur bersama dan kita perluas readership di setiap jejaring. Tiga hal itu akan menjadi kunci KMB bisa menjadi ekosistem komunikasi yang strategis dan dibutuhkan klien," tandasnya lagi.
Kun Wahyu meyakin, jaringan ini akan semakin kokoh, semakin besar dan memberikan kesejahteraan bersama bagi semua dan keluarga, sesuai perjuangan yang dilakukan. Inshaa Allah.
"Di hari Jumat yang penuh berkah ini, semoga Allah SWT memberikan kemudahan dan keberkahan untuk setiap ihtiar kita. Aamiin," demikian Kun Wahyu.
Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh Rohmat pada 10 Oct 2021