Kapolresta Surakarta Bertemu Habib Hasan, Persiapan Haul Habib Ali

Kusumawati - Sabtu, 05 November 2022 07:13 WIB
Kapolresta Surakarta Bertemu Habib Hasan, Persiapan Haul Habib Ali (Soloaja)

SOLO (Soloaja.co) - Persiapan Haul Habib Ali Bin Muhammad Al-Habsyi yang jatuh pada tanggal 15-16 November 2022, sudah dilakukan.

Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan serta kelancaran acara haul tersebut, Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi,SIK.MH.MSi didampingi Kasat Samapta Kompol Dani Permana Putra,SH.SIK.MH dan Kapolsek Pasar Kliwon AKP Marwanto, berkunjung dan bersilaturahmi dengan Habib Hasan di Masjid Riyadh Pasar Kliwon Kota Surakarta, Jumat 4 November 2022.

Dalam haul tersebut dipastikan akan membludak dihadiri puluhan ribu masyarakat, dikarenakan haul kembali digelar terbuka setelah dua tahun terakhir diadakan secara tertutup karena pandemi Covid-19 dan tahun ini akan terbuka oleh masyarakat umum.

“Ini silaturahmi sekaligus berkoordinasi dan menyamakan persepsi terkait keamanan kegiatan Haul Habib Ali Bin Muhammad Al-Habsyi yang jatuh pada tanggal 15-16 November 2022 nanti.” Ungkap Kapolresta Surakarta Kombespol Iwan Saktiadi.

Dalam kunjungan tersebut Kapolresta Surakarta diterima langsung oleh Habib Hasan didampingi kedua putranya yakni Habib Muhammad Bin Hasan dan Habib Alli Bin Hasan serta adik Habib syech Habib Abdullah selaku Koordinator HAUL.

"Untuk pihak kepolisian direncanakan nanti saat acara tersebut kami akan mendirikan Pos keamanan bersama TNI, Satpol PP, Dishub serta keamanan internal dari panitia Haul seperti tahun kemarin," ucap Kapolresta Surakarta.

Kapolresta mengutarakan terkait aktivitas pelayanan kesehatan RSU Kustati yang terletak di pinggir Jalan Kapten Mulyadi nanti kita akan buka setengah jalur sebagai jalur transportasi Rumah sakit, sedangkan untuk masalah antisipasi krodit arus lalu lintas nanti kita sebar petugas di persimpangan untuk melakukan pengaturan serta pengalihan arus lalu lintas.

"Sesuai kesepakatan dengan panitia haul bahwa untuk tamu undangan yang merupakan keluarga besar akan memakai id card, tempat yang boleh dipakai untuk berjualan para Pedagang Kaki Lima hanya disebelah kiri jalan sedangkan trotoar steril dari para pedagang kaki lima karena digunakan untuk para pejalan kaki," ungkap Kapolresta.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS