Iwan Gunarto Dilantik Ketua KONI Sukoharjo Periode 2023-2027

Kusumawati - Rabu, 27 Desember 2023 20:33 WIB
Pengurus KONI Sukoharjo Periode 2023-2027 (Soloaja.co)

SUKOHARJO (Soloaja.co) - Iwan Gunarto resmi dilantik menakhodai KONI Sukoharjo masa bhakti 2023-2027. Pelantikan Iwan bersama 25 pengurus lainnya dikukuhkan di Pendapa Graha Satya Praja (GSP) Setda Kabupaten Sukoharjo, Rabu 27 Desember 2023.

Kepengurusan KONI Sukoharjo yang baru dilantik oleh Ketua Koni Jawa Tengah Bona Ventura Sulistiana disaksikan Bupati Sukoharjo Etik Suryani, Forkopimda serta sejumlah atlet yang berprestasi.

Dalam kesempatan tersebut, Bona Venturan berharap kepengurusan baru Koni Sukoharjo tersebut semakin memacu untuk melahirkan atlet-atlet berprestasi di Kabupaten Sukoharjo, khususnya.

"Sinergi dengan Pemda harus dilakukan dan kami berharap kepengurusan yang baru ini semakin meningkatkan prestasi di Kabupaten Sukoharjo," ujar Bona dalam sambutannya.

Di satu sisi, Bona juga mengapresiasi pelantikan Koni Sukoharjo yang dihadiri komplit oleh Muspida. Sebab dalam pelantikan di daerah-daerah yang lain, hal itu jarang sekali terjadi.

Karena itu pihaknya berharap dengan sinergi antara Koni dan Pemkab Sukoharjo, bisa melahirkan prestasi-prestasi yang baik dan atlet-atlet Sukoharjo mampu berkiprah di tingkat nasional bahkan internasional.

Bupati Sukoharjo Etik Suryani dalam sambutannya mengucapkan selamat pada pengurus Koni Sukoharjo yang baru.

Bupati berharap pengurus yang baru saja dilantik ini mampu menjalankan amanah dengan baik dan mampu menjalin kemitraan yang baik dengan pemerintah daerah dalam rangka peningkatan prestasi olahraga di Kabupaten Sukoharjo.

"Saya berharap Pengurus KONI Kabupaten Sukoharjo Masa Bhakti 2023 - 2027 yang baru saja dilantik, untuk segera berkoordinasi dan menyusun langkah-langkah strategis dan program kerja, guna mewujudkan tujuan dan harapan organisasi, dan menjadi organisasi yang solid, kreatif dan inovatif, dalam memajukan prestasi olahraga di Indonesia khususnya di Kabupaten Sukoharjo," harap bupati.

Di satu sisi kepada pengurus lama bupati mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas dedikasi dan kerja kerasnya telah mengabdikan diri untuk kemajuan organisasi.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS