HUT Perak Deras Advertising Solo, Kunci 5 B Konsisten Cepat dan Jaga Kualitas

Kusumawati - Rabu, 28 September 2022 11:23 WIB
Mantan Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo menyanyi bersama Owah Gerr Band dalam acara HUT ke 25 Deras Advertising (soloaja)

SOLO (Soloaja.co) - Deras Advertising, satu diantara pelaku bisnis iklan outdoor terbaik di Indonesia, yang ada di Solo, merayakan usia ke 25 tahun. Menjalani pahit getir persaingan bisnis periklanan di kancah nasional, Deras membuktikan diri tetap eksis, konsisten dan menjaga kualitas.

"Kuncinya kecepatan dan kualitas. Menjaga kepercayaan itu susah gampang, tapi kalau dijalani dengan konsisten pasti bisa bertahan dan makin kuat," ungkap Hardi, owner Deras Advertising ditemui saat perayaan HUT ke 25 Deras Advertising di Gedung De' Lawang Djoenjing Solo, Selasa 27 September 2022.

Dalam menjalankan bisnisnya, Hardi juga menerapkan 5 B, yakni berusaha, bekerja keras, berbagi, berdoa dan bekerjasama. Hal tersebut diterapkan dalam porsi sama secara konsisten. Dengan bangga Hardi juga menceritakan ada dua klien perusahaan yang sejak awal ia membuka usaha sampai saat ini masih menjadi kliennya, yaki Sampurna dan Konimex.

"Mengikuti perkembangan jaman dengan modernisasi mesin advertising menjadi hal utama, namun kalau tidak dibarengi dengan berbagi, bekerjasama dan berdoa akan sia sia," imbuhnya.

Untuk aksi berbagi, Hardi yang Kristiani tidak memandang suku ras dan agama saat berbagi. Tak hanya membangun dan mendukung sejumlah gereja, Hardi juga memberikan bantuan untuk sejumlah ibadah lain seperti Masjid.

Kemeriahan peringatan perak Deras Advertising makin pecah saat penampilan grup musik Humor Owah Gerr Band yang digawangi Whawin Lawra, juga saat berhasil mengajak Mantan Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo tampil menyanyikan sebuah lagu.

"Saya sudah bersahabat dengan mas Hardi sejak tahun 1996, sudah lama sekali. Dari dulu ya seperti ini, low profile, lomo (suka berbagi) , jiwa sosialnya tinggi dan tidak pernah merepotkan tapi suka direpoti," kata Rudy, yang mengaku mengenal Hardi jauh sebelum ia jadi walikota, saat masih bekerja di PT Konimex.

Rudy mengaku kagum dengan sifat Hardi yang konsisten sejak ia mengenalnya, yakni bisa menjadi teladan dalam bekerja, berjiwa sosial dan beribadah. Dimana ia suka menolong tanpa memandang batasan.

"25 tahun merupakan usia dewasa, agar lebih dewasa dalam bertindak dan terus memikirkan lingkungan dengan kegiatan sosial pada masyarakat sekitar," pesan Rudy pada Deras Advertising.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS