Hasil Poling, Elektabilitas Caleg DPR RI PKB Dapil IV Dinamis

Kusumawati - Selasa, 30 Januari 2024 10:52 WIB
Hasil poling Elektabilitas Caleg DPR RI PKB Dapil IV Dinamis (Soloaja.co)

SRAGEN (Soloaja.co) - Hasil jajak pendapat independen dari pollingkita.com untuk pemilih Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk Calon Anggota DPR RI Dapil IV Jawa Tengah, memunculkan hasil cukup dinamis. Dari jajak pendapat pada 1.085 orang pemilih PKB secara acak di wilayah Sragen, Karanganyar, Wonogiri menunjukkan Mohamad Sofwan paling banyak dipilih.

Seperti diketahui, ada 7 nama Calon Anggota Legislatif (Caleg) PKB yang maju untuk mengisi kursi DPR RI dari Dapil IV Jawa Tengah. Mereka adalah Luluk Nur Hamidah sebagai petahana DPR RI, Mohamad Sofwan, Eko Kurniawan, Tatag Prabawanto mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sragen, Sri Kuntoro Budiyanto, Krisna Bunga Wardani dan Djoko Waseso.

Jajak pendapat menunjukkan tiga nama teratas dari 1.085 responden secara acak dari pemilih PKB, hasil terahir polling kita tutup menghasilkan 77,88 persen memilih Mohamad Sofwan dengan 845 koresponden yang menyalip petahana.

Selanjutnya Eko Kurniawan 13,8 persen dengan jumlah 150 koresponden dan Luluk Nur Hamidah selaku caleg petahana perolehan 7,4 persen dengan 80 koresponden.

Jajak Pendapat yang diakses dari pollingkita.com ini menyasar pemilih PKB di Sragen, Karanganyar dan Wonogiri. Data menunjukkan tingkat elektabilitas dari Mohamad Sofwan selisih lebih dari 50 persen dibanding kandidat yang lain.

Pengambilan sampel dilakukan pada 26 Januari – 29 Januari 2024 dan akan dilakukan Polling ke partai lainya.
Berdasarkan Hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 lalu, dari 7 Kursi yang diperebutkan di Dapil Jateng IV PKB berhasil mendapatkan 1 Kursi DPR RI. PDI Perjuangan mendapat 4 Kursi, PKS 1 kursi dan Golkar 1 kursi.

Polling berikutnya akan menganalisis parpol lainnya yang berpeluang memperoleh kursi DPR RI di Dapil IV Jateng.
Sedangkan Pemilu 2024 ini diwarnai pendatang-pendatang baru yang berpeluang lolos parlemen.

Seperti di PKB ada nama Mohamad Sofwan dan Tatag Prabawanto. Kemudian di Gerindra ada Sriyanto Saputro sebelumnya di DPRD Jawa Tengah. Selanjutnya di PDI Perjuangan, ada nama Diah Pikatan Orissa Putri Haprani, Putri dari Puan Maharani. Sedangkan di Golkar ada Yuliatmono mantan Bupati Karanganyar. Untuk PKS ada Hadi Santoso yang sebelumnya di DPRD Jawa Tengah.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS