Discovery Indonesia Better, UPT KLI UNS Jalin Kerja Sama dengan Kokushikan University Jepang

Kusumawati - Rabu, 15 Februari 2023 07:41 WIB
UPT KLI UNS kerjasama dengan Kokushikan University Jepang (humas UNS)

SOLO (Soloaja.co) – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kerjasama dan Layanan Internasional (KLI) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menjalin kerja sama dengan Kokushikan University, Jepang. Ditandai dengan penandatanganan Mou secara resmi di UNS Inn, Solo, Selasa 14 Februari 2023.

Jalinan kerja sama antara UPT KLI UNS dengan Kokushikan University mengusung program Discovery Indonesia Better (DIB). Program tersebut berlangsung dari 13 Februari 2023 sampai 9 Maret 2023.

Dalam sambutannya Kepala UPT KLI UNS, Rino Ardhian Nugroho, S.Sos., M.T.I., Ph.D., mengucapkan selamat datang kepada para mahasiswa dari Kokushikan University. “Nantinya para peserta yang terdiri dari 24 orang mahasiswa dari Jepang ini akan belajar mengenai bahasa dan budaya Indonesia,” ujar Rino.

Rino pun turut berharap melalui program DIB yang akan berlangsung selama kurang lebih 1 bulan ini, para peserta dapat belajar banyak hal. “Saya juga berharap teman-teman bisa menikmati selama tinggal di sini serta dapat semakin lebih jauh mengenal Indonesia,” tambah Rino.

Setelah pembukaan kegiatan ini, para peserta kemudian melanjutkan kegiatan Indonesian Language Class (BIPA) 1 di UPT Bahasa UNS.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS