Komunitas Anjani Deklarasi Dukung Pemenangan Ganjar Mahfud, Dihadiri FX Rudy

Kusumawati - Senin, 27 November 2023 10:43 WIB
Tokoh PDIP Solo FX Rudy bersama Komunitas Anjani Indonesia (Soloaja)

SUKOHARJO (Soloaja.co) - Kaum perempuan Inonesia yang tergabung dalam Komunitas Anjani (Perempuan Ganjar Indonesia) menggelar deklarasi dukungan pada Capres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, di Kebun Jambu Kristal, Polokarto, Sukoharjo Senin 27 November 2023.

Acara tersebut dihadiri sekitar 650 kaum ibu warga Polokarto dan para relawan Ganjar x Mahfud, yang istimewa hadir pula Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo yang memberikan semangat untuk pemenangan Ganjar - Mahfud.

“Saya bukan jurkam, saya memenuhi undangan dari komunitas Anjani Indonesia untuk memberi pengarahan dan membakar semangat pada perempuan Indonesia ini untuk memenangkan Ganjar Mahfud pada pemilu 2024,” kata FX Rudy.

Pembina Komunitas Anjani, Marhaeni Larasati pihaknya menggalang kaum perempuan yang ada dirumah yang memiliki produk Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K). Kemudian, UMKM-UMKM yang ada di desa diundang untuk hadir mengikuti acara tersebut.

“Komunitas Anjani hadir bergerak untuk membantu perekonomian kaum perempuan yang ada di Desa. Anjani sudah berdiri di Solo, Jakarta dan Lampung. Kedepan, akan ada acara serupa dengan lebih banyak melibatkan kader perempuan dan produk-produk UP2K se Indonesia." ungkap Marhaeni.

Ditempat yang sama Ketua Anjani Indonesia Martina Wulandari mengatakan bahwa senam ceria ini merupakan acara yang ke 20. Sasaran acara ini adalah kaum perempuan.

Menurut Martina kaum perempuan selain diajak senam ceria juga diajak untuk menjadi pemilih cerdas rasional. Tidak sekedar itu, Komunitas Anjani Indonesia juga menggelar pelatihan pelatihan dan peningkatan kapasitas bagi perempuan.

"Jadi kami tidak hanya mengajak senam ceria, tapi juga ada pelatihan - pelatihan peningkatan kapasitas untuk perempuan. Namun juga menyampaikan visi misi pak Ganjar Mahfud yang banyak manfaatnya untuk kaum perempuan," katanya.

Ditegaskan Martina, pihaknya tidak hanya menyampaikan visi misi Ganjar Mahfud, tapi juga mengajak perempuan untuk mandiri dan mendirikan usaha sendiri. Martina mengaku bahwa Komunitas Anjani Indonesia berada di bawah naungan relawan Ganjar Mahmud.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS