PPMI Assalaam Bagikan 48 Hewan Qurban di Gonilan, Tepus, Pacitan dan Karanganyar
SUKOHARJO (Soloaja.co) - Pondok Pesantren Modern Islam (PPMI) Assalam Pabelan Kartasuro Sukoharjo melakukan pembagian sebanyak 48 ekor hewan qurban pada Idul Adha 1442 H tahun ini.
Pembagian daging kurban dilaksanakan di 4 wilayah binaan yakni wilayah Ponpes Assalam Pabelan Gonilan, Tepus Gunung Kidul, Sinongko Karanganyar dan Pacitan.
"Suasana Idhul Adha 1442 H sedikit beda dengan tahun-tahun sebelumnya. Sebab pelaksanaan PPKM Darurat dan himbauan dari Kemenag menjadi salah satu acuan mulai dari penyembelihan hingga distribusi daging kurban. Tapi Alhamdulillah tahun ini kami masih bisa berqurban sebanyak 36 sapi dan 12 kambing," kata Kepala Humas PPMI Assalam, Devi Hidayah Fajar, Kamis 22 Juli 2021.
Untuk pembagian daging pun Ponpes Assalam juga menggunakan besek sebagai pembungkus daging. Selain ramah lingkungan juga mendukung UKM pembuat besek bambu.
Masa pandemi menjadi motivasi bagi PPMI Assalam justru terus ingin berbagai dan membantu kepada mereka yang berhak, seperti masyarakat Tepus, Gunung Kidul yang sebagian penghasian mereka dari berjualan di daerah wisata yang turut terdampak adanya Pandemi.
“Kami ingin membantu mereka agar mereka memiliki kesempatan lebih baik. Bukan hanya tahun ini saja PPMI Assalam membagikan daging korban, kami juga melaksanakan pengajian bulanan, serta santri kami juga biasa melaksanakan bakti sosial pada wilayah-wilayah kami. Hanya saja saat ini kondisi pandemi yang tidak memungkinkan santri untuk kesana,” jelas Devi.