Ini Keistimewaan KA Luxury, Bikin Perjalanan Libur Lebaranmu Semakin Berkesan
SOLO (Soloaja.co) - Kereta api menjadi moda transportasi yang dapat diandalkan apalagi saat ini memasuki libur Lebaran yang sering terjadi kemacetan di jalan. Apalagi ada berbagai tipe kereta yang menjadi pilihan para penumpang.
Selain ketepatan waktu dan keselamatan, juga ada faktor kenyamanan yang tak kalah baiknya ketika menggunakan kereta api. Berbicara kenyamanan, KAI memiliki jenis kelas kereta yang bisa menjadi andalan masyarakat untuk perjalanan di masa Libur Lebaran yaitu kereta Luxury.
- Cek Tiket KA ! Ini Daftar Kereta Yang Masih Tersedia Dari Solo - Yogyakarta
- Bukber Gayeng IKAUMS 2024 Hasilkan Gerakan Inspiratif Surau Pelosok Negeri
Saat ini kereta Luxury sudah memasuki generasi ketiga yang membawa banyak upgrade, mulai dari livery eksterior, desain dan warna kursi, pintu-pintu otomatis, air purifier hingga penambahan jumlah toilet.
Untuk formasi tempat duduk kereta Luxury ini adalah 2-1 dengan kapasitas 26 penumpang. Formasi 2-1 ini tentunya membuat interior terasa lega dan sangat nyaman.
Manager Humas Daop 6 Yogyakarta Krisbiyantoro mengatakan, ada berbagai kenyamanan-kenyamanan yang bisa didapatkan pelanggan kereta Luxury untuk perjalanan Lebaran, yakni ;
1. Makan Gratis
Pelanggan kereta Luxury tidak perlu takut kelaparan karena mendapatkan fasilitas welcome drink, snack, dan makan berat secara cuma-cuma.
2. Ditinggal Rebahan dan Selonjoran Sudah Sampai Tujuan
Kursi kereta Luxury memiliki banyak fasilitas. Salah satunya yang membuat pelanggan bisa rebahan dan selonjoran yaitu seat control button dan reclining seat hingga 140 derajat. Ditinggal rebahan dan selonjoran, pelanggan bisa sampai tujuan dengan selamat dan nyaman.
- Satsamapta Polres Sukoharjo Sterilisasi Tempat Sholat Idul Fitri 1445 H
- Cerianya Anak Yatim Piatu Saat Dibelikan Baju Lebaran Oleh Kapolres Jepara
3. AC Dilengkapi Air Purifier
KAI melengkapi AC kereta Luxury dengan air purifier yang membuat udara di dalam kereta lebih segar dan sehat karena mampu menyaring virus dan bakteri.
4. Fasilitas istimewa
Kereta Luxury memiliki berbagai macam fitur lainnya yang dapat menunjang kenyamanan pelanggan selama perjalanan libur Lebaran seperti Multimedia on Demand, tampilan PIDS, lampu baca, toilet mewah, USB Charger Port di kursi dan dinding, kaca tempered double glass, hingga ruang tunggu Luxury yang nyaman.
Bagi pelanggan di Daop 6 Yogyakarta yang ingin merasakan kenyamanan lebih pada kereta Luxury dapat menggunakan KA seperti Argo Dwipangga, Argo Lawu, Taksaka, Manahan Tambahan Luxury, dan Gajayana Luxury.