Bravo! Persiharjo Lolos 16 Besar, PT GMabar Terus Mendukung

Kusumawati - Rabu, 21 Januari 2026 22:36 WIB
Ketua Persiharjo Eko Sapto, Komisaris PT GMabar Machmud Luthfi dan tim, Kapolres Sukoharjo, Dandim Sukoharjo dan Sekda Kabupaten Sukoharjo mendukung Persiharjo (Soloaja)

SUKOHARJO (Soloaja.co) – Persiharjo Sukoharjo memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga 4 Putaran Provinsi Jawa Tengah dengan status mentereng sebagai Juara Grup A. Kepastian ini diraih usai tim berjuluk Laskar Sukowati tersebut menumbangkan Safin Pati dengan skor telak 3-0 dalam laga terakhir penyisihan.

Ketua Persiharjo Eko Sapto Purnomo dan Komisaris PT Garuda Mabar selalu investor Persiharjo memberikan apresiasi khusus atas usaha Laskar Honggopati yang membanggakan. Apresiasi juga disampaikan Kapolres Sukoharjo AKBP Anggaito dan Dandim 0726/Sukoharjo Letkol Inf Reza Sahputra yang berkesempatan ikut hadir di lapangan melihat langsung pertandingan Persiharjo vs Safin Pati di Gelora Merdeka Sukoharjo, Rabu (21/01).

Kemenangan ini tidak hanya mengamankan posisi puncak, tetapi juga membuktikan kualitas kedalaman skuad yang merata. Rotasi pemain yang diterapkan tim pelatih berjalan sukses, di mana setiap pemain yang diturunkan tampil fight dan memberikan kontribusi maksimal.

Progres Signifikan di Bawah Arahan Dwi Joko

Ketua Persiharjo, Eko Sapto Purnomo, yang juga Wakil Bupati Sukoharjo ini menyatakan rasa bangganya atas perjuangan tim selama enam pertandingan babak penyisihan. Menurutnya, progres level permainan tim meningkat drastis sejak masa seleksi hingga saat ini.

"Terima kasih kepada tim pelatih di bawah Headcoach Dwi Joko Prihatin dan Manajer Mas April. Target di setiap laga dapat dituntaskan dengan baik. Hasil ini menjadi modal kepercayaan diri yang besar untuk menghadapi siapa pun lawan di babak 16 besar nanti," ujar Eko Sapto.

Dukungan Solid Lintas Elemen

Kesuksesan Persiharjo tidak lepas dari dukungan penuh semua elemen di Kabupaten Sukoharjo. Eko Sapto mengapresiasi peran Pemkab Sukoharjo, khususnya Dispora atas fasilitasi pertandingan, serta dukungan keamanan dan motivasi dari Kapolres dan Dandim yang rutin hadir di Stadion Gelora Jombor.

"Sinergi luar lapangan sangat luar biasa. Dinkes, RSUD, hingga BPJS memberikan rasa aman bagi tim. Begitu juga dengan Panpel yang solid di bawah bimbingan KONI dan PSSI, bahkan kali ini melibatkan relawan Pramuka serta tokoh penggiat turnamen lokal dari berbagai kecamatan," tambahnya.

Kapolres Sukoharjo AKBP Anggaito dan Dandim 0726/Sukoharjo Letkol Inf Reza Sahputra, kompak memberikan apresiasi pada Laskar Honggopati yang berjuang mampu mengharumkan nama Sukoharjo. "kami bangga dan mendukung perjuangan Persiharjo sampai titik ini yang berhasil menduduki puncak grup A, kami optimis terus melaju hingga menang." Ungkap Kapolres dan Dandim.

Manajemen Modern dan Atmosfer Suporter

Dari sisi manajerial, Komisaris PT Garuda Mabar, Machmud Luthfi Husain menjelaskan bahwa kolaborasi manajemen berhasil mengonsolidasi sponsor dan partisipasi murni masyarakat. Ia menegaskan komitmennya untuk terus melibatkan anak-anak muda kreatif dalam mengembangkan inovasi bagi klub.

"Kami terus berinovasi dengan ide-ide segar. Dampaknya terasa pada atmosfer pertandingan; Stadion Gelora Jombor selalu penuh, bahkan viewer streaming saat laga tandang mencapai puluhan ribu. Dukungan luar biasa dari masyarakat dan suporter inilah yang melecut semangat tim untuk meraih kemenangan," ungkap Machmud.

Kini, Persiharjo menatap babak 16 besar dengan optimisme tinggi. Manajemen dan tim berharap seluruh masyarakat Sukoharjo tidak lelah memberikan dukungan demi mewujudkan mimpi naik kasta.

Editor: Redaksi

RELATED NEWS