Jangan Ketinggalan! Tiket Konser Sum 41 di Jogja Masih Tersedia untuk Dibeli

Jumat, 01 Maret 2024 22:13 WIB

Penulis:Redaksi Daerah

Editor:Redaksi Daerah

Tiket Konser Sum 41 di Jogja Masih Tersedia! Ini Cara Belinya
Tiket Konser Sum 41 di Jogja Masih Tersedia! Ini Cara Belinya

JAKARTA— Bagi Anda yang merupakan penggemar berat band Sum 41 yang ingin nonton band idolanya konser di Indonesia akhir pekan ini tak perlu risau. Promotor masih menyediakan sejumlah kuota bagi fans yang belum memiliki tiket konser band punk asal Kanada tersebut. 

Seperti informasi yang dihimpun TrenAsia.com, tiket konser Sum 41 di Stadion Kridosono, Jogja, Sabtu, 2 Maret 2024 masih tersedia. Warga dapat mengakses tiket secara online di laman sum41jogja.com. Penjualan tiket online bakal ditutup Jumat pukul 23.59 WIB. 

Sebagai informasi, harga tiket konser Sum 41 di Jogja dibanderol Rp858.000 (kategori A) dan Rp658.000 (kategori B). Harga tersebut belum termasuk pajak dan biaya lain-lain. Mau membeli tiket on the spot? Panitia juga bakal melayaninya apabila tiket masih tersedia. 

Mengutip dari Instagram @wildgroundfest, tiket on the spot dijual seharga Rp1 juta (kategori A) dan Rp800.000 (kategori B). Harga tiket sudah termasuk pajak. Penonton yang sudah memiliki tiket kategori B tapi ingin menaikkannya menjadi kategori A juga dilayani. Mereka hanya perlu merogoh Rp250.000 untuk upgrade charge.

Selain di Jogja, Sum 41 menggelar konser di Upton Park, Summarecon Mall Serpong pada Jumat, 1 Maret 2024. Konser bertajuk Tour of The Setting Sum ini istimewa karena menjadi rangkaian tur konser terakhir sebelum Sum 41 membubarkan diri. 

Tahun lalu band beranggotakan Deryck Whibley (vokal, gitar) Dave Baksh (lead gitar), Tom Thacker (gitar), Cone McCaslin (bas) dan Frank Zummo (drum) itu sudah memutuskan bakal bubar usai eksis sejak 1996. 

Ravel Entertaintment selaku promotor konser Sum 41 di Tangerang menyatakan konser nanti bakal menjadi konser penuh kenangan manis bagi para Skumfuks (sebutan penggemar Sum 41) di Indonesia. 

“Ini karena Indonesia menjadi bagian tur perpisahan global Sum 41. Mereka akan menyapa penggemar di Indonesia sebelum mereka bubar,” ujar Creative Director Ravel Entertainmet Talenta Regina Kaban belum lama ini.

Baca Juga: Sum 41 Umumkan Bubar Setelah 27 Tahun Berkarier

Konser Sum 41 di Tangerang akan dibuka oleh band punk asal California, Ignite. Adapun konser di Jogja bakal dipanaskan band punk dalam negeri, Rocket Rockers dan Endank Soekamti. Hingga Kamis, 29 Februari 2024, promotor masih membuka penjualan tiket yang dapat diakses di sum41jkt.com dan sum41jogja.com. 

Yang menarik, bagaimana prediksi set list lagu Sum 41 saat manggung di Indonesia? Informasi yang dihimpun TrenAsia.com, Cone McCaslin dkk. bakal menggeber sekitar 22 lagu. Sejumlah lagu legendaris seperti In Too Deep, Still Waiting, Underclass Hero hingga Pieces disebut menjadi list lagu wajib yang akan mereka mainkan. 

Tak hanya itu, Sum 41 diperkirakan bakal mengkaver salah satu lagu andalan Queen yakni We Will Rock You. Dalam beberapa konser terakhir, mereka selalu menyelipkan lagu karya Brian May itu. 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Chrisna Chanis Cara pada 01 Mar 2024 

Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh Redaksi pada 01 Mar 2024