Bekali Mahasiswa Terampil Menulis, FISIP Univet Sukoharjo Gelar Workshop Penulisan Feature

Rabu, 28 Juli 2021 10:31 WIB

Penulis:Kusumawati

Editor:Redaksi

Screenshot_20210726_115643.jpg
Workshop 'Seni Menulis Feature Human Interest' FISIP Univet Bantara Sukoharjo

SUKOHARJO (Soloaja.co) - Upaya untuk membekali mahasiswa Ilmu Komunikasi menjadi terampil menulis, Prodi Ilmu Komunikasi FISIP Univet Bantara Sukoharjo menggelar workshop 'Seni Menulis Feature Human Interest'.

Workshop digelar dengan metode daring dengan menghadirkan nara sumber Ade Ujianingsih, wartawan Jatengpos, selama dua hari, 26-27 Juli 2021.

"Ketrampilan menulis sangat penting, tidak hanya selama berkuliah saja namun sebagai persiapan masuk dunia usaha dunia industri (DUDI)," ungkap Joko Suryono, Dekan FISIP Univet.

Workshop diikuti 39 mahasiswa semester VI, untuk mata kuliah Penulisan Berita Editorial dan Feature, yang diampu dosen Henny SK, S.Sos, M.I.Kom.

"Workshop ini wajib bagi mahasiswa sebagai salah satu ujian akhir semester, tidak sekedar bisa menulis tapi juga memahami gaya tulisan feature yang kental dengan Humas interest." Ungkap Henny.

Ade Ujianingsih, selaku narasumber mengatakan sebagai penulis pemula untuk kategori berita, para mahasiswa sudah cukup memahami materi dan saat dipraktekkan pun hasilnya cukup memuaskan. 

"Menulis itu bakat, namun bisa diasah atau dilatih juga. Sebagian besar tulisan mahasiswa sudah memenuhi kriteria feature." Ungkap Ade yang juga pengurus PWI Surakarta.

Diketahui FISIP Univet Sukoharjo cukup menaruh perhatian pada ketrampilan dan minat menulis mahasiswa. Diantaranya juga ada wadah majalah kampus UnivetPos yang eksis menjadi wahana menulis mahasiswa.